Malam minggu lagi, ceritanya sabtu malam yang katanya menyedihkan.
SKIP >>>>>
Kopi pahit,
— juju jojo (@jujujojocom) July 3, 2023
yang diceritakkannya mungkin cerita usang atau cerita yang telah lalu dan dari situlah kita belajar.
cerita yang telah lalu itu pasti akan berulang dengan versi yang berbeda
Juju Jojo/Story. Duduk dengan bapak-bapak penikmat kopi itu memang sesuatu. Karena kseringan duduk dengan bapak-bapak penikmat kopi membuatku kecanduan kopi. Kopi pahit.
Yang katanya selama kopimu pahitmu itu masih pahit, berati kamu masih waras. waras dengan kehidupanmu, waras dengan akal pikiranmu. Terus kalau pahit kok masih mau diminum. Ganti kopi susu, kopi gula aren, atau kopikir aku peduli.
Mungkin karena kebiasaan dan terbiasa kopi pahit. Jadinya nikmat dan dinaikmati aja. Jangan bilang pelit gula ya. salah satu dari grup bapak-bapak ini salah satunya juragan gula. Jadi nggak mungkin kekurangan gula.
Bahasan yang dibawa pun beraneka rgam dari Urusan motor sampai negara kadang juga sampai keagama atau bahkan nyerempet ke filsafat.
Cuma ya itu pas bagian cerita masa lalu bab perjuangan masa muda. Satu-satu pada ngeluarin sepak terjang perjuangan masa lalu. Mulai dari yang awalnya susah, jatuh bangun terseok-seok dan berdarah-darah.
Ada yang awalnya sukses terus bangkrut dan sukses lagi, ada yang miris dulu pernah kaya tapi ditipu orang dan sekarang masih bangkit berjuang, ada yang biasa saja.
Ada juga yang adu nasib, adu penderitaan juga sih. Maklum aja, kalau pingin ujuk gigi disini aku pasti udah kalah dulu sebelum bertanding. Maklumlah anak muda.
Keren memang ceritanya, penuh motivasi dan pelajaran. Cuma ya pak. Ini mungkin udah ada kali aku dengarnya lebih dari tiga kali, dan diulang-ulang sampai aku hapal dengan jeda dan kelanjutan cerita hingga para bapak itu mengambil napas"
Pak, Oh bapak-bapak yang sering cerita masa lalunya sambil ngopi bareng, biar nggak nampak monoton dan terkesan itu-itu aja coba sesekali di remak atau digali lagi sejarah ceritanya atau ceritakan tokoh-tokoh pendukungnya juga jadi waktu itu pas kejadian waktu apa dan kapan
Karena aku mungkin sebagai junior disitu dan minim pengalaman rasanya ingin memotong cerita
Misalnya,
"Kemudian bapak jatuhkan dan bangkrutkan, tapi bapak nggak patah semangat bapak berjuang lagi dan lagi, memulai dari awal berdagang kecil-kecilan hingga akhirnya bisa sukses seperti sekarang"
"Kok nak Juju sampai bisa tahu sedatail itu ?"
"Itukan cerita yang dulu bapak ceritakan di tempat Pak Rt, terus waktu selamatan tempat Bang Miun"
Terus aku lanjutkan ke bapak-bapak yang lain juga. Begini begitu terus begini terus begitu lanjut begini dan berahkir begitu.
Tapi apa dayanya aku yang bukan siapa-siapa yang masih minim pengalaman. Pastinya itu nggak sopan. Semoga saja aku besok kalau udah tua punya cerita yang bisa diceritakan tapi nggak diulang disitu-situ aja.
Aamiin.
Tapi selain itu. Semuanya nyaman kok.
Kopi pahitnya, pandangan mereka dan wejangan yang bisa jadi relevan dijamannya tapi nggak relevan dijaman ini atau nanti. Paling nggak bisa diambil pelajaran.
Sehat terus ya bapak-bapak yang sering ngajak aku ngopi.
Biar bisa melihat masa depan yang akan terjadi. melihat anak-anaknya tumbuh besar dan melihat cucunya nanti atau buat yang udah punya cucu. Semoga diberikan generasi penerus yang baik buat bangsa dan agamanya. Aamiin.
No comments:
Post a Comment